You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 258 Warga Rusun Pinus Elok Ditest Urine
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

258 Warga Rusun Pinus Elok Dites Urine

Sebanyak 258  warga dan pegawai Rusun Pinus Elok, Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, menjalani tes urine yang digelar pengelola dan BNN DKI.

Test urine ini sebagai tahapan seleksi menjadi PJLP baru

Kepala Unit Pengelola Rusun Pinus Elok, Meida Nugraharyadi, mengatakan, pemeriksaan urine ini dilakukan karena mereka merupakan calon tenaga Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP) baru. Dari 240 PJLP yang tinggal di rusun, 213 di antaranya merupakan calon PJLP yang telah mengikuti tahapan seleksi. Sisanya merupakan warga rusun dan pegawai. 

Warga Rusun Pinus Elok Dilatih Kerajinan Tangan

"Tes urine ini sebagai tahapan seleksi menjadi PJLP baru. Yang tak lolos tes urine maka otomatis gugur seleksi dan kita keluarkan dari Rusun Pinus Elok," kata Nugraharyadi, Jumat (27/7).

Menurutnya, pada 2018 ini, pihaknya akan menerima 216 PJLP baru. Jumlah ini untuk menambah PJLP lama yang hanya 60 orang. Sehingga nantinya di rusun ini totalnya ada 276 PJLP. Sebab tahun ini akan ada penambahan sembilan tower baru dengan kapasitas  3.016 unit.

"Dari sembilan tower itu, tiga tower sudah jadi dan enam lainnya proses finishing. Rencananya September nanti rusun sudah siap dihuni warga," lanjut Nugraharyadi.

Penghuni rusun baru ini adalah warga umum yang sudah lama mendaftar di Dinas Perumahan dan Gedung DKI. Pihaknya hanya menampung dan mengoperasionalkan rusun tersebut.

Sementara, Kepada Bidang Pemberantasan BNNP DKI Jakarta, AKBP Maria Sorlury mengungkapkan, dari tes urine itu ditemukan satu warga yang terindikasi positif menggunakan narkoba.Warga tersebut terancam sanksi dikeluarkan dari rusun.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Disparekraf Atur Jam Operasional Usaha Pariwisata dan Hiburan saat Ramadan

    access_time28-02-2025 remove_red_eye1054 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Aturan Jam Kerja ASN Pemprov DKI Selama Ramadan 2025

    access_time28-02-2025 remove_red_eye1050 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Masjid Fatahillah Balai Kota DKI Sediakan Takjil Gratis Selama Ramadan

    access_time01-03-2025 remove_red_eye1002 personFolmer
  4. Transjakarta Terapkan Prosedur Terbaru dalam Laporan Barang Tertinggal

    access_time03-03-2025 remove_red_eye953 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Transjakarta Perbolehkan Pelanggan Berbuka Puasa di Dalam Bus

    access_time28-02-2025 remove_red_eye873 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik